Penjelasan Pankreas, Hati dan Empedu Terlengkap

Diposting pada
  1. Pankreas

Pankreas terletak secara horizontal di bagian belakang bawah lambung. Pankreas tersusun dari sel-sel eksokrin yang menghasilkan enzim-enzim pencernaan serta sel-sel endokrin (pulau-pulau Langerhans) yang menghasilkan hormon insulin dan glukogon. Insulin berfungsi mengatur penyerapan glukosa darah untuk disimpan sebagai glikogen. Glucagon berfungsi mengatur metabolisme gula darah. Sekresi enzim disalurkan ke duodenum.

Hati manusia
Hati manusia

Enzim pencernaan yang dihasilkan pankreas berfungsi untuk mencerna karbohidrat, protein dan lemak. Enzim-enzim pankreas, yaitu :

  • Tripsinogen

Diaktifkan oleh enterokinase (dihasilkan oleh usus halus) menjadi tripsin. Tripsin berfungsi memecah protein dan polipeptida yang lebih kecil.

  • Kimotripsin

Memiliki fungsi yang sama dengan tripsin yaitu memecah protein/polipeptida besar.

  • Lipase

Menghidrolisis lemak menjadi asam lemak dan gliserol.

  • Amilase

Menghidrolisis zat tepung menjadi disakarida (maltosa, sukrosa dan laktosa).

  • Karboksipeptidase, aminopeptidase dan dipeptidase

Berfungsi melanjutkan pencernaan protein menjadi asam amino bebas.

 

  1. Hati

Hati memiliki beberapa fungsi dalam sistem pencernaan, yaitu:

  • Menyekresi empedu untuk mengumlsikan dan mengabsorpsi lemak
  • Mempertahankan homeostatis gula darah
  • Menyimpan gula dalam bentuk glikogen dan mengubahnya kembali menjadi glukosa jika diperlukan
  • Menyintesis lemak dari karbohidrat dan protein, serta mengatur penyimpanan maupun pemakaian lemak.
  • Menyimpan mineral (Fe dan Cu), vitamin larut lemak (A, D, E dan K), serta toksin dari peptisida atau obat obatan yang tidak dapat diuraikan dan dieksresikan.
  • Produksi panas dari aktivitas kimia dalam hati, terutama saat tidur.

 

  1. Empedu

Empedu berupa kantong berbentuk seperti terong, berukuran sekitar 8-10 cm, berwarna hijau dan terdapat pada lekukan di bawah lobus kanan hati. Empedu berfungsi menyimpan cairan empedu yang disekresikan oleh sel-sel hati, dengan kapasitas total 30-60 mL. Cairan empedu bersifat alkali, terdiri atas air, garam empedu, pigmen empedu, kolesterol, musin dan zat lainnya. Garam empedu berfungsi mengemulsikan lemak, memperlancar kerja enzim lipase dalam memecah lemak dan membantu absorpsi hasil pencernaan lemak (gliserin dan asam lemak). Pigmen empedu disalurkan ke usus halus, sebagian berubah menjadi sterkobilin yang mewarnai feses. Sebagian lainnya diabsorpsi kembali oleh aliran darah dan berubah menjadi urobilin yang mewarnai urin.

Terimakasih, semoga artikel ini bermanfaat.

Baca juga : Penjelasan Lambung (ventrikulus) Terlengkap

http://dosenbiologi.co.id/penjelasan-lambu…kulus-terlengkap/ ‎